Membuat Grafik/Chart dari Suatu Data Menggunakan Python

Handhika Yanuar Pratama
4 min readJan 24, 2021

Bahasa Python adalah bahasa universal, bahasa ini bisa berjalan baik digunakan untuk menyelesaikan beragam operasi mulai dari perhitungan, web development, data science, hingga artificial intelligence.

Pada artikel kali ini saya hendak membahas salah satu kegunaan bahasa python yaitu dalam pembuatan suatu grafik atau lebih umumnya dikenal istilah chart. Tentu diperlukan suatu library untuk dapat membuatnya, library tersebut bernama Matplotlib . Library ini dapat diinstal dengan perintah

pip install matplotlib

Maupun cara lainnya, silakan download source code dari github saya pada bagian bawah artikel ini. Lalu pada direktori yang berisikan file source code ketikkan perintah berikut

pip install -r requirements.txt

Matplotlib ini merupakan library yang dapat digunakan untuk membuat suatu grafik dari script python, python shell, web application, dan sebagainya.

Scatter Chart (Diagram Kartesius)

Secara sederhana scatter chart ini merupakan gradient kartesius yang digunakan untuk menginterpretasikan suatu titik pada sumbu x dan y. Berikut contoh penggunannya.

Keterangan:

  1. plt.title → Judul dari chart
  2. plt.scatter → Properti pembentuk chart
  3. plt.xlabel → Keterangan sumbu horizontal
  4. plt.ylabel → Keterangan sumbu vertikal
  5. plt.grid → Apabila bernilai True, maka akan ditampilkan garis grid
  6. plt.legend → Titik-titik yang merupakan gabungan x dan y
  7. plt.show → Menampilkan chart

Output:

Line Chart (Grafik Garis)

Line chart ini umumnya digunakan untuk melihat suatu tren yang sedang berlangsung secara berurutan. Seperti grafik harga saham, bisa dibuat dengan chart ini. Berikut contoh penggunaan line chart pada saham ANTM dalam rentang lima hari (18–22 Januari 2021)

Keterangan:

  1. plt.plot(x,y) → Meletakkan posisi titik di x dan y
  2. plt.xlabel → Keterangan sumbu horizontal
  3. plt.ylabel → Keterangan sumbu vertikal
  4. plt.title → Judul chart
  5. plt.grid → Menampilkan garis grid
  6. plt.show → Menampilkan chart

Output:

Selain untuk hal tersebut, line chart, juga dapat digunakan untuk membuat grafik gelombang. Tentu saja disini perlu penambahan library lain yaitu numpy. Berikut ini contoh gelombang sinus.

Keterangan:

Pada gambar tersebut ada function arrange dan sin yang digunakan. Untuk np.arrange 0.0 merupakan awal dari grafik, 3.0 merupakan akhir dari grafik, 0.01 merupakan banyaknya perulangan yang dilakukan yaitu setiap 0.01. Sedangkan np.sin ini bertujuan untuk membuat grafik tersebut. Silakan dikembangkan masing-masing.

Output:

Bar Chart (Grafik Perbandingan)

Bar chart ini digunakan untuk melakukan perbandingan beberapa data menggunakan suatu persegi dengan ukuran yang proporsional. Bar ini dapat dibentuk secara vertikal maupun horizontal. Berikut ini saya membuat grafik baris bahasa yang diminati 2019 menurut FIK-TI UMSU.

Keterangan

  1. style.use → Gaya chart yang digunakan
  2. fig,ax → Menambahkan kolom figure dan axes pada sublplots()
  3. ax.bar → Membuat output persegi
  4. ax.set_title → Judul grafik
  5. ax.set_ylabel → Menamai garis vertikal
  6. ax.set_xlabel → Menamai garis horizontal
  7. ax.set_xticks(x) → Memberikan nilai pada garis horizontal
  8. ax.set_xticklabels → Menamai nilai yang diciptakan xticks
  9. plt.show → Menampilkan chart

Output:

Pie Chart (Grafik Lingkaran)

Pie chart merupakan grafik yang umum digunakan, bentuk dari grafik ini ibarat sebuah roti yang dibelah-belah sesuai ukuran dari datanya. Dalam soal matematika, seperti menampilkan data pekerjaan orang tua. Berikut contoh penggunaan grafik ini.

Keterangan:

  1. labels → Label untuk setiap data
  2. quantity → Kuantitas dari setiap label
  3. colors → Warna untuk setiap label
  4. plt.title → Nama grafik
  5. plt.pie → Fungsi untuk menyatukan labels, quantity, dan colors, shadow digunakan untuk memberikan efek bayangan, startangle=90 digunakan untuk membuat tabel pada nilai pertama bernilai 90 derajat
  6. plt.axis → Memberikan aspek rasio pada setiap nilai
  7. plt.show → Menampilkan grafik

Output:

Demikian artikel kali ini, berikut source code dari semua file di atas

Semoga bermanfaat 🤗

--

--